Tanaman Liar Penuh Khasiat, Cek 8 Manfaat Putri Malu untuk Kesehatan Tubuh

Kamis 06-02-2025,10:53 WIB
Reporter : Rizki Indah
Editor : Ria Sofyan

1. Mengatasi Diare

Manfaat putri malu yang pertama adalah dapat mengatasi diare. Ramuan daun putri malu bisa Anda campurkan dengan bijinya.

Supaya lebih berkhasiat. Dikutip dari F&B Magazine, reaksi positif yang ditimbulkan, terjadi di saluran pencernaan Anda.

Gel yang terbentuk di dalam, bergerak melalui sistem pencernaan, mengeluarkan racun dan kuman berbahaya lainnya. Sehingga membantu membersihkan usus Anda.

BACA JUGA:Sentra Layanan Universitas Terbuka Bengkulu Kedua Diresmikan, Lokasinya di Jalan Hibrida 13

BACA JUGA:Jadi Sub Pangkalan LPG 3 Kg, Pengecer Wajib Terdaftar di Aplikasi MAP

2. Menyembuhkan Wasir

Jika Anda mencari obat alami untuk membantu menyembuhkan wasir, mimosa pudica bisa berguna. Buatlah bubuk ekstrak dari daunnya.

Cukup minum satu sendok teh dengan susu dua atau tiga kali sehari. Sebagai pengobatan alternatif, Anda bisa meminum satu sendok teh bubuk dari akar dan daun dengan susu tiga kali sehari.

BACA JUGA:DPRD Kota Bengkulu Gelar Paripurna Penetapan Dedy-Ronny

BACA JUGA:Kamu Bisa Tidur Nyenyak Sekarang, Cukup Konsumsi 6 Minuman Sehat Ini

3. Penyembuhan Luka

Manfaat putri malu yang lainnya adalah untuk membantu menyembuhkan luka. Tanaman putri malu sudah lama digunakan untuk menghentikan pendarahan dan mengatasi masalah kulit.

Misalnya, dalam pengobatan tradisional orang membuat pasta hangat dari akar tanaman dan mengoleskannya pada luka untuk menghentikan pendarahan dan membantu penyembuhan.

BACA JUGA:Jadi Tahanan Kota, Kejari Seluma Pasang Alat Pelacak ke 6 Tersangka Penyegel Kantor Desa Dusun Baru

BACA JUGA:Pembangunan Rampung, Peresmian Gedung RSTG Tunggu Arahan Walikota Terpilih

Kategori :