3. Mencegah Kanker Kulit
Anggur juga dapat membantu mencegah kanker kulit berkat kandungan asam amino dan juga antioksidan di dalamnya. Kedua kandungan ini dapat menjaga kulit dari kerusakan akibat sinar matahari.
Buah ini dapat mencegah kerusakan kulit akibat dampak buruk paparan sinar matahari yang dapat menyebabkan kanker kulit.
BACA JUGA:Enaknya, Coba Bikin Ayam Rica-rica Kemangi Ini Tanpa Ribet, Cek Resep Rincinya di Sini
BACA JUGA:Jadi Sumber Serat, Ini 6 Manfaat Oatmeal yang Dapat Diklaim Oleh Tubuh, Bagus untuk Kesehatan
4. Mencegah Penuaan Dini
Kandungan flavonoid, resveratol dan juga tanin yang ada di dalam buah anggur ini dapat membantu melawan penuaan diri dengan cara memulihkan kolagen dan serat elastis di dalam kulit.
Hal ini lantaran buah anggur dapat mendorong produksi kolagen di dalam tubuh sehingga kulit tampak lebih sehat, kenyal dan juga tidak mengendur.
5. Mencegah Rambut Rontok
Tidak hanya untuk menjaga kesehatan kulit, buah anggur juga bermanfaat untuk kesehatan rambut, salah satunya adalah untuk mencegah rambut rontok.
Manfaat ini diperoleh lantaran anggur dapat membantu mencegah produksi dihidrotestosteron yang menjadi penyebab utama kerontokan rambut.
Kandungan antioksidan yang ada di dalam buah anggur ini dapat merangsang aliran darah dan mendorong pertumbuhan rambut sehingga kerontokan pun akan berkurang.
BACA JUGA:Aman Dikonsumi! Intip Ragam Manfaat Buah Kedondong untuk Ibu Hamil, Tak Terkecuali Baik Bagi Janin