Hadiri Pelantikan Kepala Adat Desa Sungai Ipuh I, Ini Penyampaian Ketua DPRD Mukomuko

Hadiri Pelantikan Kepala Adat Desa Sungai Ipuh I, Ini Penyampaian Ketua DPRD Mukomuko

Ketua DPRD Kabupaten Mukomuko, saat menghadiri acara Pelantikan Kepala Adat di Desa Sungai Ipuh I Kecamatan Selagan Raya, Rabu 11 Januari 2023.--(Sumber Foto: Jemiand/Betv).

MUKOMUKO, BETVNEWS - Ketua DPRD Kabupaten Mukomuko M Ali Saftaini, menghadiri acara pelantikan atau pengukuhan Kepala Adat di Desa Sungai Ipuh I Kecamatan Selagan Raya, Rabu 11 Januari Januari 2023.

Kegiatan adat ini memang dilaksanakan secara turun-temurun, dimana dilakukan setiap ada pergantian Kepala Desa. Sementara itu, adat ini memang terus dilaksanakan di beberapa Desa Kecamatan Selagan Raya.

BACA JUGA:Hasil Pemeriksaan Sekolah, BPK Temukan Kerugian, Ini Jumlah yang Harus Dikembalikan

Dalam kegiatan ini, juga dilaksanakan pemanggilan gelar untuk Kepala Desa yang baru menjabat.

Hadir dalam acara ini Camat Selagan Raya, para Kepala Desa se Kecamatan Selagan Raya, forum BPD, tokoh Adat, tokoh Agama, dan undangan lainnya.

BACA JUGA:Bansos BPNT Rp 600 Ribu Bakal Cair Lagi Bulan Ini, Cek Infonya di Sini

Kepala Adat Desa Sungai Ipuh I yang dilantik pada hari ini adalah Yarudin, sekaligus merupakan Kepala Desa terpilih, pada saat dilakukan pemilihan beberapa waktu yang lalu.

Menurut Sabarudin, yang bertindak sebagai perwakilan tuan rumah, bahwa keluarga sangat berterima kasih atas kehadiran dan dukungan dalam acara tersebut.

BACA JUGA:Bawaslu Kota Bengkulu Buka Pendaftaran Panwas Kelurahan, Catat Jadwal dan Syaratnya

"Mewakili keluarga besar kami berterima kasih dan memohon maaf bila penyambutan kami ada yang kurang berkenan," sampainya.

Senada, Mashuri selaku tokoh masyarakat menyampaikan, bahwa dengan dilantiknya Kepala Desa menjadi Kepala Adat, sehingga berharap bahwa adat-istiadat di Desa dapat terjaga.

BACA JUGA:Peserta BPJS Bisa Dapat Banyak Bansos, Cek di Sini Daftarnya

"Mewakili masyarakat, kami sangat berharap kedepan dengan dilantiknya Kepala Adat Desa Sungai Ipuh ini, nantinya Kepala Desa sebagai Kepala Adat bisa menjaga adat istiadat," jelas Mashuri.

BACA JUGA:Api Hanguskan 6 Bedengan dan 1 Rumah, Segini Kerugiannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: