Siswa SD Dilarikan ke Rumah Sakit, Tertimpa Pohon Karet yang Ditebang Warga
Siswa SD di Bengkulu Utara, dilarikan ke rumah sakit, usai tertimpa pohon karet yang ditebang warga.--(Sumber Foto: Doni/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Fauzi Nurhidayat, siswa SDN 083, Desa Arga Mulya , Kecamatan Padang Jaya Kabupaten Bengkulu Utara, tertimpa pohon karet saat berangkat ke sekolah, pada Rabu 8 Maret 2023 pagi.
BACA JUGA:Rumah Warga di Giri Mulya Ludes Terbakar
Fauzi mengalami kritis dan harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif.
Dendi Apriyadi, Kepala Desa Arga Mulya, mengatakan bahwa dari informasi yang ia terima, Fauzi tertimpa pohon karet yang saat itu sedang ditebang oleh warga.
BACA JUGA:Kasus Pencabulan dan Kekerasan Terhadap Anak di Bengkulu Utara Bertambah
"Peristiwa tersebut terjadi sekitar jam 10.00 WIB.saat korban menuju kesekolah sehabis jam istirahat, disaat bersamaan ada salah satu warga sedang menebang pohon karet," ujarnya.
BACA JUGA:1 Unit Mobil Hangus Terbakar di Garasi Rumah
Kades menambahkan, pohon itu menimpa bagian kepala Fauzi, yang menyebabkannya tidak sadarkan diri. Ia sempat dilarikan warga ke puskesmas terdekat, sebelum akhirnya dirujuk ke rumah sakit.
BACA JUGA:Forum Masyarakat Urai Terdampak Abrasi (FMUTA), Duduki HGU 'Terlantar' PTPN VII
"Fauzi sempat dibawa ke puskesmas terdekat, lantaran kondisinya memburuk sehingga harus dilarikan ke RSUD untuk mendapatkan perawatan intensif," sambungnya (*).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: