KPU

Fantastis! Segini Gaji Megawati Hangestri Setelah Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks Klub Voli Korsel

Fantastis! Segini Gaji Megawati Hangestri Setelah Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks Klub Voli Korsel

Ilustrasi. Gaji Megawati Hangestri usai perpanjang kontrak dengan Red Sparks klub Voli Korea Selatan.--Sumber foto: (Instagram/megawatihangestrip)

Tidak berhenti di situ, Megawati hangestri akirnya bergabung pada klub bola voli Surabaya Bank Jatim pada devisi utama di tahun 2015.

Selanjutnya, pada tahun 2017 Megawati terpilih menjadi bagian dari tim SEA Games, berkat performanya yang handal membuat perempuan 25 tahun ini dilirik oleh Jakarta Pertamina Energi pada tahun 2018 dan 2019.

Lebih dari itu, Megawati kemudian di tarik klub Jakarta BNI 46 di tahun 2019 sebelum ditarik kembali oleh SEA Games 2019 mewakili Indonesia.

BACA JUGA:Mengulik Profil Shin Jae Won, Pesepak Bola Korea Selatan yang Dukung Timnas Indonesia

Berkat keapikannya dalam bermain bola voli, atlet dengan julukan megatron ini akhirnya berhasil menarik perhatian klub luar. Semenjak inilah, nama Megawati kian melejit. Namun hal tersebut pantas didapatkannya dilihat dari performa yang diberikannya selama ini.

Salah satu klub luar yang berhasil menarik Megawati adalah Thailand Supreme Chonburi-E.Tech dan bertahan selama satu musim.

Selanjutnya adalah tim asal Vietnam Ha Phu Thanh Hoa juga sempat merekrut Megawati Hangestri pada tahun 2021. Setelahnya, Megawati kembali bergabung bersama tim SEA Games 2021 Honi untuk membela Indonesia.

BACA JUGA:Tampak Awet Muda, Ini Profil Cha Young Joo, Istri Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong

Tidak lama dari itu, perempuan dengan tinggi badan 185 cm ini bergabung bersama Skuat Jakarta Pertamina Fastron pada tahun 2022. Setelah itu, Megawati kembali membela klub pertamanya yakni Bank Jatim Surabaya dalam ajang kejuaraan voli devisi utama 2022.

Tidak habis di sana, Megawati akhirnya kembali ke Jakarta dan menyandang gelar juara Porliga 2023 sebelum akirnya ia terbang ke negeri Gingseng bersama Daejeon KGC pada tahun yang sama.

Masih banyak klub lain yang tertarik dengan kemampuan Megawati Hangestri sebelum akhirnya ia memperpanjang kontrak dengan Red Sparks, klub voli Korea Selatan.

BACA JUGA:8 Fakta Menarik Shin Tae Yong Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Nomor 3 Punya Anak Seorang Atlet Sepak Bola

Megawati Hangestri terlihat sangat akrab dengan atlet lainnya di klubnya. Hal ini menuai banyak pujian dari netizen korea dan Indonesia.

Bahkan tidak jarang kedekatan Megawati dengan para rekan setimnya tersorot kamera. Berkat hal tersebut, keputusan Megawati untuk memperpanjang kontrak mendapat respon positif dari berbagai pihak.

Diharapkan Megawati tetap bisa bermain apik membawa nama Indonesia dimanapun berada, terlebih dipuncak karirnya saat ini. Demikian informasi mengenai gaji Megawati Hangestri atlet voli asal Indonesia yang bergabung dengan klub voli Korea Selatan Red Sparks, semoga bermanfaat.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: