dempo

Hadiri Manaqib Kubro, Jonaidi SP Sebut Ulama Punya Peran Penting dalam Kehidupan Masyarakat

Hadiri Manaqib Kubro, Jonaidi SP Sebut Ulama Punya Peran Penting dalam Kehidupan Masyarakat

Ketua Komisi II DPRD Provinsi Bengkulu Jonaidi SP, menghadiri kegiatan Manaqib Kubro Haul Syaikh Abdul Qodir Al Jailani dan Masyasyikh, di Desa Rawa Indah Kecamatan Ilir Talo, pada Kamis 23 Mei 2024.--(Sumber Foto: Julyan/BETV)

Sementara itu, Ketua Komisi II DPRD Provinsi Bengkulu Jonaidi SP, mengapresiasi kegiatan pengajian yang diselenggarkan manaqib kubro Kabupaten Seluma ini. 

Ia berharap, kegiatan keagamaan khas warga Nahdhiyyin ini bisa terus berlangsung secara rutin.

"Intinya kita DPRD sangat senang dengan adanya kegiatan ini. Ada kebersamaan, kerukunan warga dan segala perbedaan juga isu-isu itu meyatu dalam peleburan dan doa. Apalagi kegiatan ini dihadiri oleh kyai-kyai terkenal," ujar Jonaidi SP.

BACA JUGA:Soal Sengketa Pemilu dan Pilpres, Begini Pesan Jonaidi, SP Untuk Masyarakat

Lanjut Jonaidi SP, sebagai wakil rakyat di DPRD Provinsi Bengkulu, ia membawa suatu konsep dimana umara dan ulama harus bersatu.

Ia mengatakan, pemimpin tentunya harus berdekatan dengan para ulama. Sebab para ulama kedudukannya sebagai pemimpin informal di tengah masyarakat yang memiliki peran penting dan strategis. 

BACA JUGA:Seluma Baru Kebagian Satu Stadion Mini, Jonaidi Siap Tagih Janji Gubernur Bengkulu

Para ulama memperkokoh etika moral dan spritual serta mencerahkan dengan nilai-nilai ajaran Islam.

"Peran ulama ini sangat penting dan harus berdekatan dengan pemimpin, di negara kita atau di Kabupaten Seluma. Kalau bukan ulama siapa yang menetralisir hal hal negatif. Jadi disini pentingnya ulama yang mencerahkan masyarakat dan pemimpin dengan ajaran ajaran Islam," sampainya. (Adv) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: