dempo

Waspada Penyakit Demensia yang Turunkan Kualitas Hidup di Masa Tua, Ini Penyebab dan Faktor Resikonya

Waspada Penyakit Demensia yang Turunkan Kualitas Hidup di Masa Tua, Ini Penyebab dan Faktor Resikonya

Ilustrasi. Penyebab penyakit demensia dan faktor resiko yang meningkatkan penyakit demensia--(Sumber : Doc/BETV)

BETVNEWS - Penyebab penyakit demensia sejatinya diakibatkan oleh adanya kerusakan pada sel saraf otak seseorang bahkan pada beberapa area otak mereka.

BACA JUGA:Kenali Penyakit Demensia yang Bisa Diidap Kalangan Tua dan Muda, Ini Jenisnya

Kerusakan ini tentunya dapat memiliki berbagai dampak buruk termasuk adanya gangguan pada fungsi otak seseorang yang mengalaminya. 

Gangguan fungsi otak ini sendiri dapat muncul dalam berbagai kondisi berbeda pada masing-masing orang yang tergantung pada area otak yang terdampak. 

BACA JUGA:Jadi Penyakit yang Hantui Masa Tua, Ini 4 Cara Mengobati Demensia

Tidak hanya itu, menurunnya daya ingat akibat demensia ini juga dapat disebabkan oleh kurangnya aliran darah di dalam pembuluh darah otak yag dipicu oleh beragam hal, seperti stroke, infeksi pada katup jantung, atau berbagai gangguan pada pembuluh darah lainnya. 

Terdapat beberapa macam kondisi yang terjadi dalam kasus demensia ini. Ada demensia yang berkembang secara progresif dan ada pula kondisi lain menyerupai demensia yang terjadi akibat reaksi tertentu dan dapat ditekan.

BACA JUGA:Jangan Tunggu Kejadian! Cegah Demensia Sejak Dini dengan 5 Cara Mudah Ini

Demensia progresif sendiri merupakan kondisi demensia yang disebabkan oleh kerusakan sel saraf otak tertentu dan dapat memburuk seiring berjalannya waktu dan biasanya tidak dapat dipulihkan secara tuntas. 

Jenis demensia progresif sendiri meliputi penyakit Alzheimer, demensia vaskuler, lewy body dementia, demensia frontotemporal, dan demensia campuran.

BACA JUGA:5 Tahap Gejala Demensia, Kenali Segera Sebelum Terlambat

Demensia merupakan sekumpulan gejala yang mempengaruhi fungsi kognitif otak dalam mengingat, berpikir, bertingkah laku, dan juga berbicara (berbahasa). 

Demensia atau yang lebih akrab dikenal dengan sebutan penyakit pikun ini sayangnya seringkali dianggap remeh lantaran mayoritas diidap oleh mereka yang berusia di atas 65 tahun. 

BACA JUGA:Kenali Penyebab dan Faktor Resiko Demensia Ini, Bisakah Terjadi di Usia Muda?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: