KPU

Pelamar CPNS 2024 Pemprov Bengkulu: 799 Memenuhi Syarat, 149 Tidak Memenuhi Syarat

Pelamar CPNS 2024 Pemprov Bengkulu: 799 Memenuhi Syarat, 149 Tidak Memenuhi Syarat

Kepala BKD Provinsi Bengkulu, Gunawan Suryadi, menyayangkan jumlah pelamar yang dinyatakan TMS. --(Sumber Foto: Ilham/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi BENGKULU mencatat bahwa, dua hari sebelum penutupan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024, sebanyak 799 pelamar dinyatakan memenuhi syarat (MS). 

Jumlah pendaftar CPNS Pemerintah Provinsi Bengkulu hingga 3 September 2024 pukul 17.00 WIB tercatat sebanyak 2.580 akun, dengan 1.100 di antaranya berhasil submit.

BACA JUGA:Lantik 7 PAW BPD dan 3 Pjs Kades, Ini Pesan Bupati Seluma

Dari 1.100 pelamar yang berhasil submit, 799 dinyatakan memenuhi syarat (MS), sementara 149 pelamar tidak memenuhi syarat (TMS).

Selain itu, terdapat 152 pelamar yang belum melakukan verifikasi.

Pendaftaran CPNS tahun 2024 dibuka dari 20 Agustus hingga 6 September 2024, sementara pengumuman pendaftaran telah dilakukan sejak 19 Agustus hingga 2 September 2024.

BACA JUGA:Sekretariat DPRD Seluma Tunggu Penyampaian DPP Partai Terkait Pimpinan Definitif

Kepala BKD Provinsi Bengkulu, Gunawan Suryadi, menyayangkan jumlah pelamar yang dinyatakan TMS.

Ia mengimbau semua pendaftar untuk lebih teliti dalam mengisi data pendaftaran. 

"Memang cukup banyak yang TMS, sehingga penting untuk teliti saat mengisi data," ujar Gunawan.

BACA JUGA:BNNP Bengkulu Ringkus 2 Bandar Narkoba Lintas Provinsi, Amankan 153,93 Gram Ganja

Gunawan juga mengingatkan bahwa pendaftaran hanya tersisa beberapa hari lagi. Ia menekankan agar pendaftar berhati-hati dalam mengisi formulir pendaftaran.

"Karena waktu pendaftaran semakin mendekat, saya imbau pendaftar untuk berhati-hati," tambah Gunawan.

BACA JUGA:Sebanyak 30 Anggota DPRD Seluma Periode 2024-2029 Akan Ikuti Bimtek Pekan Depan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: