Ini Manfaat Konsumsi Buah Kelapa Lainnya, Dipercaya Mampu Menjaga Kesehatan Jantung

Ini Manfaat Konsumsi Buah Kelapa Lainnya, Dipercaya Mampu Menjaga Kesehatan Jantung

Ilustrasi. Ini manfaat konsumsi buah kelapa lainnya, dipercaya mampu menjaga kesehatan jantung.--(Sumber Foto: Doc/BETV)

5. Baik untuk pencernaan

Kelapa bermanfaat baik dalam pencernaan, serat yang ada pada daging kelapa bukan hanya berguna sebagai pembuat rasa kenyang dengan durasi lebih lama.

Namun, bisa juga menjaga kesehatan pencernaan dengan cara melancarkan BAB.

Dalam menjaga kesehatan usus, minyak atau lemak pada kelapa ikut andil dengan membantu penyerapan dari vitamin A, D, E, dan K, serta  juga menghambat pertumbuhan jamur.

Misal candida albicans, dapat memicu infeksi dari pencernaan.

BACA JUGA:Program Cek Kesehatan Gratis di Bengkulu Ditunda hingga Pelantikan Kepala Daerah Selesai

BACA JUGA:Buah Alpukat Punya 8 Manfaat Baik bagi Kesehatan, Salah Satunya Ampuh Mengatasi Sembelit

Tidak hanya itu, senyawa MCT pada daging kelapa memiliki manfaat untuk meningkatkan bakteri baik di perut, berperan agar dapat melindungi pencernaan dari peradangan dan juga sindrom metabolik.

6. Baik untuk kulit

Selain itu minyak kelapa sudah banyak dipakai dalam resep tradisional guna menjaga kelembapan serta juga mempercantik kulit dan rambut.

Minyak kelapa tersebut bisa membantu mengunci kelembapan serta mengatasi kulit yang kering dan eksim ditandai dari kulit pecah-pecah maupun mengelupas.

Manfaat minyak kelapa bagi kulit dapat diperoleh karena minyak itu bisa meningkatkan fungsi skin barrier atau lapisan pelindung terluar kulit untuk menahan kelembapan.

Sehingga kulit akan tetap lembap. Mekanisme ini juga menurunkan risiko kulit terkena iritasi.

BACA JUGA:7 Manfaat Ubi Celembu untuk Kesehatan, Mendukung Fungsi Tulang hingga Mencegah Kanker Payudara

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: