KPU

Besok, Vaksinasi Tahap Dua di Mukomuko Dimulai

Besok, Vaksinasi Tahap Dua di Mukomuko Dimulai

BETVNEWS - Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko menjadwalkan vaksinasi tahap dua dimulai pada Kamis 18 Maret 2021 ini, kegiatan vaksinasi tersebut akan dipusatkan di kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Mukomuko. Untuk target vaksinasi tahap dua ini akan disuntuk kepada anggota Tni dari Kodim 0428 sebanyak 147 orang dan pada 23 maret mendatang giliran 303 anggota dari Polres Mukomuko yang menerima vaksin. Disampaikan Desriani selaku Kepala Dinas Kesehatan menjelaskan saat ini vaksin untuk tahap dua sudah tiba di Mukomuko dan siap dipergunakan. "Vaksin yang tiba di Mukomuko sebanyak 310 vial atau 3100 dosis, dan untuk vaksinasi tahap dua ini kita akan mulai besok pagi". Jelas Kadis. Sementara itu, selain anggota TNI-Polri, sebanyak 3179 pegawai negeri sipil, 212 pegawai Kemenag, 2045 guru, 134 pegawai BUMN dan 29 orang pengajar akan disuntik vaksin tahap dua ini. (jemiand)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: