Pengakuan Kolektor, Ada Uang Kuno Indonesia yang Harganya Capai Ratusan Juta!

Rabu 05-04-2023,11:13 WIB
Reporter : (**)
Editor : Wizon Paidi

Yakni uang antara tahun 1930-an sampai era sebelum kemerdekaan Indonesia atau di bawah tahun 1945.

Selain itu, uang Rupiah yang sengaja dicetak oleh Bank Sentral pada hari ulang tahun tertentu juga menjadi yang paling banyak dicari. 

Namun, Yohanes mengaku koin peringatan khusus NKRI di masa lalu sulit diperoleh.

BACA JUGA:Rakitan Senpi Illegal Home Industry Kaur Bengkulu Canggih, Seperti Standar Militer

"Paling banyak dicari biasanya dari zaman Belanda, uang keluaran tahun 1930-an, uang seri wayang sangat langka. Jepang juga cukup langka koinnya. Rupiah yang paling banyak dicari adalah nota peringatan," jelas Yohanes .

Semakin langka barang tersebut, semakin mahal harganya. Per lembar atau koin langka, harga tersebut bisa digunakan untuk membeli sebuah mobil baru.

"Belanda yang seri Wayang bisa beli mobil per lembar. Sekarang harganya masih ratusan juta per lembar. Karena jarang punya, jarang yang terbit atau mau jual," ujarnya.

BACA JUGA:Diduga 2 Pasien RSKJ Berkelahi, 1 Warga Asal Seluma Bengkulu Meninggal Dunia

Sementara uang kertas yang paling banyak dicari adalah Barong Bali pecahan Rp 10.000.

Yohanes mengaku ang tersebut cukup sulit ditemukan. Oleh sebab itu, harganya bisa jutaan hingga ratusan juta sesuai dengan kondisi uang. 

Ada lagi yang lebih mahal yakni uang keluaran tahun 1970-an seri hewan, salah satunya pecahan Rp 5.000 gambar banteng yang harganya bisa mencapai Rp 60 juta hingga Rp 70 juta.

BACA JUGA:Hindari 5 Hal Ini Agar Pinjaman KUR BRI 2023 Cair hingga Lebih Rp100.000.000, Cek di Sini!

Menurut Yohanes, uang tahun 1990-an seperti Rp.500 gambar orangutan, nilainya tidak cukup tinggi untuk dijadikan investasi.

Saat ini, Yohanes telah memiliki semua mata uang rupiah seri dari zaman dahulu sampai koin edisi khusus terbaru yang dikeluarkan langsung oleh Bank Indonesia dalam jumlah terbatas.

"Hampir semua rupiah sudah dimiliki, dari jaman kemerdekaan hingga sekarang. Hanya belum memeiliki beberapa saja yang harganya mahal, karena perlakuannya juga harus berbeda, tidak bisa dimasukkan dalam album seperti yang murahan," jelas Yohanes.

BACA JUGA:Cek Sekarang! 4 Bansos Ini Cair April 2023, Penerima BLT Terima Rp2.400.000 Bisa Untuk THR Lebaran

Kategori :