BETVNEWS - Terdapat beragam cara yang bisa dilakukan untuk menurunkan kadar gula darah di dalam tubuh, misalnya dengan memperhatikan asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh.
Kadar gula darah yang tinggi di dalam tubuh dapat menimbulkan diabetes yang nantinya akan meningkatkan resiko terjadinya komplikasi akibat diabetes tersebut.
Biasanya ketika gula darah di dalam tubuh meningkat, maka tubuh akan menunjukkan beberapa gejala seperti keleahan, lebih mudah lapar, frekuensi buang air kecil menjadi lebih sering, penghilahan menjadi kabur hingga luka yang sulit sembuh.
BACA JUGA:5 Manfaat Buah Belimbing untuk Kesehatan, Ampuh Mengontrol Kadar Gula Darah, Cek Kandungannya!
Meski demikian, terkadang seseorang yang memiliki kadar gula darah yang tinggi di dalam tubuh mereka tidak menunjukkan gejala. Oleh sebab itu diperlukan kesadaran untuk melakukan pencegahan agar penyakit ini tidak mengintai tubuh.
Jika kamu mulai merasa kadar gula darah di dalam tubuhmu naik, cara-cara berikut ini dapat membantumu untuk menurunkan kadar gula darah dalam tubuh dengan cepat dan aman.
Cara Menurunkan Kadar Gula Darah
1. Kelola Asupan Karbohidrat
Karbohidrat memang dikenal sebagai sumber utama dari glukosa sehingga mengonsumsi terlalu banyak karbohidrat akan meningkatkan kadar gula di dalam darah.
Karena itu untuk menurunkan kadar gula darah, kamu perlu mengelola asupan karbohidrat yang masuk ke dalam tubuh. Kamu bisa membatasi konsumsinya atau mengonsumsi makanan rendah karbohidrat.
BACA JUGA:Turunkan Gula Darah dengan Konsumsi 5 Jenis Makanan Ini, Insya Allah Jauh Dari Diabetes
Pembatasan ini harus dilakukan terutama pada karbohidrat olahan dengan tambahan gula seperti roti dan kue.
Kamu dapat mulai memilih sumber karbohidrat yang lebih sehat seperti nasi merah, roti gandum utuh, oatmeal dan sebagainya.