Nikmatnya Makin Terasa, Yuk Bikin Teh Sehat dari Bahan Ini, Cek Resep dan Cara Membuat di Sini

Senin 06-05-2024,20:30 WIB
Reporter : Annisa
Editor : Wizon Paidi

BETVNEWS - Ada banyak jenis teh sehat yang dapat menjadi pilihan untuk dikonsumsi dan tentunya baik untuk kesehatan tubuh. Beberapa resep ini bisa dicoba, tidak hanya hangat juga memberikan sensasi yang berbeda.

Sebagai minuman herbal, teh ternyata dapat dipadukan dengan berbagai bahan alami. Perpaduan bahan-bahan ini membuat teh tersebut cukup digemari oleh sebagian orang.

Jika kamu ingin merasakan teh dengan rasa yang berbeda. Beberapa minuman teh sehat ini bisa menjadi pilihan.

BACA JUGA:Gampang dan Mudah Diolah, Ibu Hamil Bisa Konsumsi 6 Minuman Sehat Ini, Ada Teh Herbal hingga Air Putih

Terlebih cara membuatnya pun cukup gampang, kamu hanya perlu mengikuti langkah-langkahnya.

Enak dan nikmat, bagi kamu pecinta teh, perlu banget untuk mencoba minuman ini.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut beberaapa resep teh sehat yang dapa kamu coba buat di rumah.

1. Resep teh lemon madu

Bahan:

- 300 ml air

- 1 buah jeruk lemon

- 1 sdm daun teh kering

- 2 sdm madu

BACA JUGA:Minuman Rendah Kalori yang Bisa Serap kelebihan Lemak Tubuh, Ini 7 Manfaat Cuka Apel untuk Diet

Cara Membuat:

  • Jika bahan sudah siap, potong separuh lemon, kemudian peras secukupnya.
  • Lalu rebus air hingga mendidih.
  • Kemudian campurkan teh kering dan air panas.
  • Lalu ambil parutan, setelah itu parut bagian luar kulit lemon ke dalam teh.
  • Jangan sampai terkena bagian putihnya karena pahit. Lalu diaduk rata.
  • Saring teh ke dalam gelas, dan tambahkan madu, aduk rata.
Kategori :