Liburan di Rumah Aja, Ini Rekomendasi Kegiatan Menarik yang Bisa Kamu Lakukan
Foto merupakan ilustrasi.--(Sumber Foto: depositphotos.com)
Rutinitas sehari-hari terkadang membuat kita lupa untuk menghabiskan waktu bersama keluarga maupun sahabat. Dalam momen libur ini, kamu bisa memanfaatkannya untuk berkumpul bersama keluarga atau sahabat dan menjalin komunikasi agar tetap terjaga.
4. Menonton film
Tidak perlu khawatir bosan jika liburanmu hanya dihabiskan di rumah saja. Banyak sekali film-film baru dan seru yang bisa ditonton melalui aplikasi streaming film di handphone atau laptopmu.
Kamu juga bisa mengundang teman untuk menonton film bersama.
BACA JUGA:Gelar Latihan Pengelolaan Kain Perca, Ini Harapan Dinas Perindagkop Mukomuko
5. Mengikuti kelas online
Waktu libur bukan hanya digunakan untuk bersantai saja, namun bisa juga kamu gunakan untuk menambah skill dan kemampuanmu. Kamu bisa mengikuti kelas online untuk menambah pengetahuan dan keterampilanmu selama waktu libur.
6. Membuat resolusi tahun baru
Tahun baru, semangat baru, resolusi baru. Kamu bisa menyusun dan merencanakan apa saja yang akan kamu lakukan atau kamu capai di tahun yang baru.
Kamu bisa membuat daftar kegiatan serta keinginanmu di tahun 2023 mendatang.
Itu tadi beberapa rekomendasi kegiatan yang bisa kamu lakukan untuk menghabiskan waktu libur di rumah. Dijamin liburanmu bisa jadi lebih bermanfaat dan menyenangkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: