Musim Hujan Rentan Sakit? Cek 5 Rekomendasi Suplemen untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Ini

Musim Hujan Rentan Sakit? Cek 5 Rekomendasi Suplemen untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Ini

Musim hujan rentan sakit? Cek 5 rekomendasi suplemen untuk meningkatkan daya tahan tubuh di musim hujan ini--(Sumber Foto: Doc/BETV)

Rekomendasi Suplemen untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh di Musim Hujan

1. Imboost Force

Rekomendasi suplemen pertama adalah imboost force yang telah lama digunakan oleh masyarakat sebagai suplemen yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh. 

Vitamin yang satu ini mengandung echinacea purpurea herb dry extract, black elderberry fruit dry extract, dan zinc picolinate. Kandungan echinacea purpurea yang ada pada suplemen ini dapat berguna untuk mengatasi flu dan juga infeksi saluran pernapasan. 

BACA JUGA:Musim Hujan, Petani Karet di Seluma Keluhkan Hasil Getah Menurun

Sementara itu kandungan black elderberry yang ada di dalamnya dapat membantu mengurangi lendir di hidung sementara zinc picolinate yang ada di dalamnya memiliki sifat anti mikroba yang dapat melawan infeksi. 

Dengan manfaat tersebut, kamu dapat menyembuhkan diri dari flu sekaligus menjaga daya tahan tubuh dengan mudah. 

BACA JUGA:Musim Hujan di Seluma, Dinkes Imbau Masyarakat Waspada terhadap Penyakit Penyerta

2. Enervon C

Rekomendasi suplemen selanjutnya adalah enervon c yang juga telah akrab di kalangan masyarakat. Seperti namanya, suplemen ini mengandung vitamin C di dalamnya. 

Kandungan vitamin C ini telah lama dikenal berfungsi untuk menjaga daya tahan tubuh dan juga sistem imun. Bahkan di dalam suplemen ini juga mengandung beragam vitamin lain. 

BACA JUGA:Musim Hujan, Kasus DBD di Seluma Bengkulu Meningkat Drastis Dalam Waktu 2 Minggu

Kandungan vitamin tersebut di antaranya seperti vitamin B1, vitamin B2, vitamin B6, vitamin B12, vitamin D, niacinamide, dan juga kalsium pantotenat. 

Berkat kandungan tersebut, suplemen enervon C ini tidak hanya befungsi untuk membantu menjaga daya tahan tubuh namun juga dapat berfungsi untuk membantu memulihkan kondisi tubuh setelah sakit. 

BACA JUGA: Sering Bikin Ragu, Perlukah Memakai Sunscreen Saat Musim Hujan? Cari Tahu Jawabannya di Sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: