dempo

BPBD Provinsi Bengkulu Gelar Sosialisasi KIE Rawan Bencana di Rejang Lebong

BPBD Provinsi Bengkulu Gelar Sosialisasi KIE Rawan Bencana di Rejang Lebong

BPBD Provinsi Bengkulu melaksanakan kegiatan sosialisasi, komunikasi, informasi dan edukasi (KIE) rawan bencana, pada Kamis 30 Mei 2024 di Kabupaten Rejang Lebong.--(Sumber Foto: CW/BETV)

BACA JUGA:BPBD Bengkulu Beri Bantuan Logistik untuk Korban Banjir Bandang di Lebong

Gubernur Bengkulu yang wakili oleh Asisten II Setda Provinsi Bengkulu RA Denny, SH, MM dalam sambutannya, mengapresiasi BPBD Provinsi Bengkulu yang telah menginisiasi pelaksanaan sosialisasi komunikasi, informasi dan edukasi (KIE) rawan bencana di lingkungan masyarakat Kabupaten Rejang Lebong. 

RA Denny, SH. menyampaikan, bahwa baru-baru ini terjadi bencana banjir dan tanah longsor di Kabupaten Lebong yang mengakibatkan kerusakan fasilitas umum seperti akses transportasi dan permukiman masyarakat di 6 kecamatan tersebut.

BACA JUGA:Cuaca Masih Tak Menentu, Bupati Seluma Minta BPBD Siap Siaga Pasca Lebaran

Dampak bencana ini menguras tenaga dan pikiran dari pemerintah dan seluruh pemerhati kemanusiaan.

"Bencana ini adalah ancaman bagi kehidupan, yang kita tidak tahu kapan datangnya. Maka kegiatan sosialisasi ini menjadi penting dalam memberi pemahaman akan upaya pencegahan dini risiko bencana khususnya dilingkungan masyarakat," ujar RA Denny, SH.

Denny berharap, dengan ada program ini akan bisa meningkatkan kemampuan sumber daya di satuan masyarakat dalam menanggulangi dan mengurangi risiko bencana. 

Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk melindungi rumah warga, akses publik dan aset pemerintah agar aman terhadap bencana, dan memberikan perlindungan dan keselamatan kepada masyarakat dari dampak bencana.

(ADV)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: