Upacara Peringatan HUT RI ke-79, Bupati Mukomuko: Momentum untuk Memajukan Daerah
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko melaksanakan upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-79, di lapangan Kantor Pemda Mukomuko Sabtu pagi 17 Agustus 2024.--(Sumber Foto: Jemiand/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko melaksanakan upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-79, di lapangan Kantor Pemda Mukomuko Sabtu pagi 17 Agustus 2024.
Upacara ini dihadiri oleh Bupati Mukomuko Sapuan, serta berbagai elemen masyarakat dan pejabat daerah.
Disampaikan Bupati Mukomuko Sapuan, perayaan HUT RI ke-79 ini merupakan momentum merefleksikan pembangunan untuk mengisi kemerdekaan.
BACA JUGA:Bosan Dengan Menu Gorengan? Yuk Coba Buat Menu Berkuah Ini, Sop Ayam dengan Kacang Kapri
"Perayaan HUT RI ke-79 ini adalah momentum penting bagi kita semua untuk merayakan kemerdekaan dan kebersamaan. Melalui upacara ini, kami ingin menegaskan komitmen kami dalam memajukan daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kami juga menghargai kontribusi setiap lapisan masyarakat dalam pembangunan daerah," jelas Bupati
BACA JUGA:Kejaksaan Agung Terima Audiensi IOJI, Bahas Kelestarian Hutan Mangrove di Indonesia
Selanjutnya Ketua DPRD Mukomuko, M Ali Saftaini, menambahkan, bahwa dengan momentum sekaligus dimanfaatkan untuk menyelaraskan program pembangunan dari pemerintah pusat ke daerah
"Upacara HUT RI tahun ini merupakan refleksi dari pencapaian yang telah diraih dan tantangan yang akan datang. DPRD Mukomuko berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan pemerintah daerah dalam merancang dan melaksanakan kebijakan yang bermanfaat bagi masyarakat. Kami berharap semangat kemerdekaan ini bisa menjadi dorongan untuk kita semua dalam melanjutkan perjuangan pembangunan," ujarnya.
BACA JUGA:Pimpin Upacara Peringatan HUT RI ke-79, Wakajati Bengkulu Sampaikan Amanat Jaksa Agung RI
Sementara itu Kapolres Mukomuko, AKBP Yana Supriatna, juga memberikan pernyataan bahwa dengan semangat kemerdekaan ini harus bersama-sama mengisi kemerdekaan ini dengan pembangunan sesuai dengan cita-cita bangsa.
"Sebagai bagian dari aparat keamanan, kami sangat menghargai dan mendukung pelaksanaan upacara HUT RI ke-79 ini. Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan ini dan seterusnya. Semangat kemerdekaan harus kita jaga dengan tidak hanya merayakannya, tetapi juga dengan tindakan nyata dalam kehidupan sehari-hari," pungkasnya.
BACA JUGA:Upacara 79 Tahun Kemerdekaan Indonesia di Rejang Lebong Berjalan Khidmat
Upacara tersebut berjalan khidmat dan diakhiri dengan berbagai kegiatan hiburan serta penampilan budaya lokal, mempererat tali persaudaraan dan rasa nasionalisme di kalangan warga Mukomuko.
(Jemiand)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: