Diduga Tersengat Listrik, Buruh Bangunan Ditemukan Meninggal

Diduga Tersengat Listrik, Buruh Bangunan Ditemukan Meninggal

Lokasi korban ditemukan meninggal dunia lantaran tersengat aliran listrik di Pertashop desa Padang Tambak, pada Minggu 31 Juli 2022 sekitar pukul 18.05 Wib kemarin.--(Sumber Foto: Ronal/Betv)

BETVNEWS, - Warga Padang Tambak Kecamatan Karang Tinggi, pada Minggu (31/07) sekitar pukul 18.05 Wib kemarin, dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki atas nama Al Bahori (57). Korban diketahui merupakan warga kota Bengkulu, yang bekerja sebagai buruh bangunan di Pertashop desa Padang Tambak.

BACA JUGA:Ditipu, Pedagang Telur Lapor Polisi

Dugaan sementara korban meninggal dunia lantaran tersengat aliran listrik, setelah ditemukan oleh warga, korban langsung dibawa menuju ke RSUD Bengkulu Tengah, untuk kemudian dibawa ke rumah duka di Kelurahan Padang Serai Kota Bengkulu.

Menurut Muslimin, Kepala Desa Padang Tambak kota Bengkulu bahwa penemuan jenazah tersebut memang benar, dan saat ini sudah dibawa ke rumah duka di kota Bengkulu.

"Benar memang ada jenazah laki-laki yang ditemukan warga, itu pekerja bangunan Pertashop di sana, korban ditemukan pertama kali oleh rekannya sendiri keadaan korban sudah tergeletak, dugaannya tersengat aliran listrik," jelas Muslimin. 

BACA JUGA:Lagi Salat, Handphone Mahasiswi Digasak Maling

Setelah dilakukan pemeriksaan terhadap jenazah, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan, sehingga jenazah langsung dibawa menuju rumah duka.

"Korban bersama warga lalu dibawa ke rumah sakit, disekitar lokasi ditemukan potongan kabel, tim medis memastikan kalau korban sudah meninggal dunia di lokasi, tidak ada tanda kekerasan," akhirnya.

(Ronal)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: