Perkuat Sinergitas, Kapolresta Kombes Pol Aris Sulistyono Sambangi Markas Kodim 0407

Kamis 19-01-2023,14:15 WIB
Reporter : Muhammad Angga
Editor : Ria Sofyan

BENGKULU, BETVNEWS - Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono menyambangi ke Markas Kodim 0407 Kota Bengkulu, pada Kamis 19 Januari 2023.

Kunjungan tersebut merupakan kunjungan pertama Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Aris Sulistyono pasca dilantik Rabu 11 Januari 2023.

BACA JUGA:Mengenang Kembali Kota Bengkulu, Kisah Dibalik Penamaan hingga Terjadinya Perlawanan

BACA JUGA:9 Pernak-pernik Khas Imlek Beserta Maknanya, Ada Angpao hingga Karakter Fu

Kunjungan orang nomor satu di Korps Bhayangkara Kota Bengkulu, dalam rangka memperkuat sinergitas dan menjalin silaturahmi yang telah lama terjaga selama ini. 

Sinergitas TNI-Polri diperlukan untuk menjaga kondusifitas kambtibmas di wilayah hukum Polresta Bengkulu.

BACA JUGA:CPNS 2023, Peluang Besar di 4 Instansi Ini Bagi Lulusan SMA, Yuk Simak Penjelasannya

BACA JUGA:OTT 2 Oknum Wartawan, Begini Reaksi Forum Kades Kecamatan Kerkap

"Silaturahmi antara Polresta Bengkulu dengan pihak TNI dan stakeholder terkait, harus terjalin dengan baik. Agar pekerjaan melayani masyarakat dan memberikan keamanan, kenyamanan pun dapat berjalan dengan baik," ujarnya (Kamis 19 Januari 2023).

Ditambahkannya, dalam kunjungan ini tidak ada pembicaraan yang serius, lantaran secara umum kondisi kamtibmas di Kota Bengkulu sudah kondusif, ini berkat kordinasi dan komunikasi positif antara TNI dan Polri.

BACA JUGA:Bukan Hanya Sekadar Amplop, Ternyata Ini Makna Angpao dalam Perayaan Imlek

BACA JUGA:HUT ke 20, Kabupaten Ini Akan Gelar Pesta Rakyat dan Undang Artis Hingga Ustadz Kondang

Sementara itu, kedatangan Kapolresta yang didampingi PJU dan Kapolsek Jajaran ke Markas Kodim 0407, disambut hangat oleh Dandim Kota Bengkulu Kolonel Infanteri Hendriawan Sanjaya beserta PJU Kodim Jajaran.

Sekedar informasi, Kombes Pol Aris Sulistyono resmi menjabat sebagai Kapolresta Bengkulu setelah menjalani serah terima jabatan (sertijab) yang dipimpin langsung Kapolda Bengkulu, Irjen Pol Drs. Armed Wijaya, MH, Rabu, 11 Januari 2023.

Kategori :