BENGKULU, BETVNEWS - Setelah dilaporkan hilang oleh suaminya pada Jumat 19 Mei 2023 lalu, Minggu lalu, Medis Donalisa (41) ASN Puskesmas Tes, Kecamatan Lebong Selatan Kabupaten Lebong Provinsi Bengkulu berhasil ditemukan.
BACA JUGA:Sepeda Motor Raib Digasak Maling, Terjadi Lagi di Kota Bengkulu
Namun kagetnya, ASN Warga Desa Karang Dapo Atas ini malah ditemukan bersama Yuda Anairo (43), warga Desa Tanjung Dalam, Kecamatan Curup Selatan Kabupaten Rejang Lebong.
BACA JUGA:Waspada Agen Penyalur Tenaga Kerja Ilegal, Lagi Marak di Provinsi Bengkulu
Kapolres Lebong Polda Bengkulu AKBP Awilzan melalui Kasat Reskrim Iptu Alexander mengatakan, Medis dan Yuda tinggal dalam 1 rumah tanpa ikatan pernikahan di Perumahan Karyawan PT Sawit GPI 3, Desa Napal, Kecamatan Lawang Wetan, Kabupaten Musi Banyuasin.
BACA JUGA:Spanduk dan Baliho Bacaleg Menjamur, Bawaslu Benteng: Sebatas Promosi Diri Bukan Kampanye
“Saat diinterogasi anggota Polres Musi Banyuasin, keduanya mengaku sudah berada di rumah tersebut selama 7 hari,” kata Alexander.
BACA JUGA:Misteri Mata Sahara, Lingkaran Menakjubkan di Tengah Gurun, Benarkah Jejak Kota Atlantis?
Kasat Reskrim belum dapat memberi keterangan lanjut lantaran keduanya belum tiba di Lebong untuk dimintai keterangan.
BACA JUGA:2023 Full Senyum! Gaji PNS Tahun 2023 Naik 7 Persen, Cek Besarannya di Sini
Polres Lebong mengapresiasi kerjasama dengan Polres Musi Banyuasin.Saat ini, anggota Unit PPA Satreskrim Polres Lebong sedang melakukan penjemputan terhadap keduanya.
BACA JUGA:DPK Provinsi Bengkulu Komitmen Jadikan Perpustakaan Pusat Edukasi dan Literasi
Untuk diketahui, korban Medis Donalisa dilaporkan hilang oleh suaminya, M Yusuf ke Polres Lebong pada Jumat (19/5) lalu.
BACA JUGA:KABAR GEMBIRA! Pemerintah Naikan Sertifikasi Guru 2 Kali Lipat, Cek di Sini Syarat dan Cara Urusnya
Setelah menerima laporan dari suami korban, petugas langsung menyebarkan foto dan ciri-ciri korban ke media sosial dan media massa hingga akhirnya wanita ini ditemukan bersama pria lain di Provinsi Sumatera Selatan.