Mengenal Sindrom Hurried Child, Orang Tua Perlu Hindari Perilaku Ini, Cek Alasannya di Sini!

Sabtu 15-06-2024,19:49 WIB
Reporter : Annisa
Editor : Wizon Paidi

BACA JUGA:Orang Tua Wajib Tahu! Ini Sederet Tanda Anak Alami Obesitas, Salah Satunya Leher Terlihat Pendek

Contoh tindakan orang tua memburu-buru anak

1. Menyebutkan bahwa anak harus sukses dengan cara menekan dan mendorong ia untuk belajar dengan giat tanpa kenal waktu.

2. Memberikan anak tempat les supaya dapat membaca sebelum mulai sekolah.

3. Berbagai masalah penikahan hingga keuangan pada anak-anak.

4. Membuat anak tunduk pada aturan sehingga harus disiplin, sadar sosial, terorganisir, hingga tidak boleh rewel ataupun suka berdebat.

5. Memberi anak pesan-pesan tersirat tentang pentingnya nilai dan gagasan bahwa pilihan di sekolah akan menentukan seluruh hidup mereka.

BACA JUGA:5 Cara Atasi Speech Delay pada Anak, Perhatian Orang Tua Jadi Kunci Utama

Penyebab orang tua memburu-buru anak

Niat orang tua memang baik, hanya saja bukan waktu yang tepat untuk membiarkan anak tumbuh dewasa sedari kecil. Hal ini akan sangat mempengaruhi perkembangan hingga mental si anak.

Pasalnya tidak semua anak mampu mengimbangi pemikiran orang tuanya. Jika hal ini terus dilakukan pada anak yang kesulitan dalam belajar, hurried child dapat berdampak buruk.

BACA JUGA:Jarang Disadari! Ini 5 Perilaku Toxic Orang Tua yang Membekas pada Anak

Penyebab orang tua melakukan hal ini, tentu saja ada kaitannya oleh pengaruh lingkungan. Sebab, banyak dari masyarakat yang berpikir bahwa penghargaan dan pengakuan adalah penting.

Sehingga membuat orang tua lupa tentang bagaimana anak bisa tumbuh bahagia di usianya yang masih kecil.

Seharusnya orang tua paham bahwa penghargaan dan pengakuan bisa didapat, saat orang tua benar-benar berhasil mendidik anak atas keberhasilan yang ingin diraih anak-anaknya.

BACA JUGA:Orang Tua Hati-hati! Ini Ciri Anak Alami Depresi yang Sering Tidak Disadari

Kategori :