KPU

Bawaslu Akan Rekrut Panwascam dengan Sistem CAT

Bawaslu Akan Rekrut Panwascam dengan Sistem CAT

Merizon, Sekretaris Bawaslu Kabupaten Mukomuko saat menjelaskan terkait perekrutan anggota Pengawas Kecamatan dengan sistem CAT dan tes wawancara, dari tanggal 21 sampai 27 September mendatang.--(Sumber Foto: Jemiand/Betv).

MUKOMUKO, BETVNEWS - Bawaslu Kabupaten Mukomuko, dalam waktu dekat akan segera melakukan perekrutan anggota Pengawas Kecamatan dengan sistem CAT dan tes wawancara. 

Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Mukomuko saat ini telah membuka masa pendaftaran dari tanggal 21 sampai 27 September mendatang.

BACA JUGA:Satpol-PP Fokuskan Penertiban Hewan Ternak di Kota Mukomuko

Selanjutnya untuk pemeriksaan kelengkapan berkas, akan dilaksanakan pada 28 sampai 30 September mendatang.

Berbeda dengan yang lalu, kali ini pihak Bawaslu akan melaksanakan tes Panwascam dengan sistem Computer Assisted Test atau CAT, sesuai dengan arahan dari Bawaslu pusat di seluruh wilayah.

BACA JUGA:Kunjungan Kerja ke Bengkulu Tengah, Rosjonsyah Minta Evaluasi Data Kemiskinan

Disampaikan Merizon selaku Sekretaris Bawaslu Kabupaten Mukomuko, bahwa tujuan dari pelaksanaan tes dengan sistem CAT adalah untuk menjaga objektifitas dalam tahapan perekrutan ini.

Dalam pelaksanaan tes ini, Bawaslu Kabupaten Mukomuko akan menggandeng pihak SMAN 1 Mukomuko yang berlokasi di Kelurahan Koto Jaya. 

"Untuk teknis pelaksanaan, kami akan bekerja sama dengan pihak SMAN 1 Mukomuko," jelas Merizon.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: