Kapolres Kota Bengkulu Terima Curhat Masyarakat, Ayo Curahkan Keluhan Setiap Jum'at
Kombes Pol Aris Sulistyono, Kapolres Kota Bengkulu saat mendengar Curhat dari masyarakat, Jum'at 13 Januari 2023.--(Sumber Foto: Abdu/Betv).
BENGKULU, BETVNEWS - Setelah resmi menjabat sebagai Kapolres Kota Bengkulu, Kombes Pol Aris Sulistyono langsung memimpin program curhat bersama masyarakat.
Dimana program ini memang telah digagas dan menjadi agenda rutin Polres Kota Bengkulu, untuk memberikan ruang kepada masyarakat menyampaikan keluhan kepada Polresta Bengkulu.
BACA JUGA:Hasil Rapat Pleno, Dr.Ninik Rahayu Terpilih Ketua Dewan Pers 2022-2025
Dalam agenda tersebut, Kapolres didampingi beberapa jajaran pejabat utama Polresta Bengkulu. Curhat bersama Polisi ini dilaksanakan di Kantor SPSI Kekurangan Pondok Besi Kecamatan Teluk Segara Kota Bengkulu, Jum'at 13 Januari 2023.
BACA JUGA:10 Desa di Kabupaten Ini Tunggak Pajak PBB, Segini nilai Piutangnya
Disampaikan Kombes Pol Aris Sulistyono, dalam rangka menciptakan ruang kepada masyarakat untuk lebih dekat dengan Kepolisian, maka program ini memang akan rutin dilaksanakan.
BACA JUGA:Bukan Hanya Kesehatan, Ini Beberapa Jenis Asuransi yang Wajib Diketahui
Dengan harapan apa yang menjadi permasalahan ditengah masyarakat, apalagi yang berhubungan dengan Kamtibmas, maka diharapkan untuk bisa diatasi secepatnya.
BACA JUGA:Terungkap, Kakak Beradik Ini Jadi Dalang Aksi Pencurian Kopi di Rejang Lebong
Pada program tersebut, masyarakat bisa menyampaikan berbagai persoalan, baik masalah sosial, kriminal, maupun keluhan persoalan dan masukan kepada Polri khususnya Polresta Bengkulu.
Kegiatan ini dilaksanakan secara terbuka, dalam artian masyarakat bisa langsung bertanya ataupun menyampaikan keluh kesah yang telah dialami.
BACA JUGA:Tiga Ruas Jalan Provinsi Bengkulu Naik Status Jalan Nasional, Berikut Penjelasan Dinas PUPR
"Kegiatan ini dilaksanakan guna mendengarkan langsung masukan dari masyarakat, agar dapat dicarikan solusinya. kegiatan Jum'at curhat ini akan digelar secara rutin," sampai Kapolresta Bengkulu, Kombes pol Aris Sulistyono.(**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: