Berbagi Senyum, Korem 041 Gamas Bagikan Takjil

Berbagi Senyum, Korem 041 Gamas Bagikan Takjil

Anggota Korem 041 Gamas Bengkulu, saat berbagi takjil kepada masyarakat, Jum'at 7 April 2023.--(Sumber Foto: Tim/Betv).

BENGKULU, BETVNEWS - Bulan Ramadhan merupakan momentum untuk saling berbagi antar sesama, selain untuk meningkatkan amal dan pahala, juga untuk memberikan senyum kepada masyarakat yang menerima.

Komandan Korem 041/Gamas Brigjen TNI Dr. A. Budi Handoyo, M.Tr. (Han), melaksanakan pembagian takjil kepada masyarakat dan pengendara di depan Makorem 041/Gamas Jl. Pembangunan No.3 Padang Harapan Kota Bengkulu, Jum'at 7 April 2023.

BACA JUGA:Kontribusi IPSA Bengkulu, Akan Gelar Pelatihan Hingga Kompetisi Berbicara di Depan Publik

Pembagian takjil ini sebagai upaya menanamkan kebaikan kepada sesama manusia, baik itu selama bulan puasa maupun selepas bulan puasa mendatang.

Dan ternyata, lewat aksi ini dapat menghadirkan senyuman kepada masyarakat yang menerima.

Dalam Ramadhan memang dianjurkan untuk terus saling berbagi antar sesama, karena hal ini akan menumbuhkan rasa empati dan kasih sayang diantara sesama. 

BACA JUGA:HP Android Lemot? 4 Tips Ini Dapat Dilakukan, Salah Satunya Cek Cache Aplikasi

Pada har ke-16 Ramadhan ini, Danrem 041/Gamas Brigjen TNI Dr. A. Budi Handoyo, M.Tr. (Han) diwakili oleh Kasilog Kasrem 041/Gamas, melaksanakan kegiatan berbagi rezeki melalui bagi-bagi takjil kepada masyarakat.

"Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian kepada sesama, dan semoga menjadi cerminan untuk dapat menumbuhkan rasa kasih sayang di lingkungan masyarakat," ungkapnya. 

Ini merupakan pembagian takjil yang ketiga kalinya, yang rutin dilaksanakan setiap hari Selasa dan Jumat pukul 17.00 WIB.

BACA JUGA:Kadis Kominfotik: IPSA Diperlukan Untuk Pengembangan Public Speaking

Kendati yang diberikan tidaklah seberapa, namun hati yang ikhlas dan penuh kesederhanaan ini Korem 041/Gamas dan jajaran dapat melaksanakan kegiatan berbagi berkah ini sebagai wujud keperdulian kepada masyarakat sekeliling.

Dalam kegiatan ini dihadiri oleh Kasilog Kasrem 041/Gamas Kolonel Inf Eka Octavianus Wahyu Cahyano, Pabintalrem 041/Gamas Letda Chb Yonalis serta anggota Korem 041/Gamas. (Release)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: