Segera Cek Syaratnya! Ada Bantuan Rice Cooker Gratis Siap Dibagikan November, Pastikan Kamu Jadi Penerimanya
Segera Cek Syaratnya! Ada Bantuan Rice Cooker Gratis Siap Dibagikan November, Pastikan Kamu Jadi Penerimanya--(Sumber Foto: Pexels)
BETVNEWS - Cek segera! November 2023 ini pemerintah akan membagikan rice cooker gratis kepada masyarakat yang membutuhkan. Bansos ini merupakan program dari pemerintah dalam rangka menyediakan alat memasak berbasis listrik (AML) untuk menjamin akses energi bersih yang terangkau dan berkelanjutan.
Program ini juga sekaligus sebagai upaya untuk mengurangi impor Liquified Petroleum Gas (LPG) yang digunakan untuk memasak dan meningkatkan konsumsi listrik per kapita.
Bantuan ini direalisasikan pemerintah melalui Peraturan Menteri ESDM Nomor 11 tahun 2023 tentang Penyediaan Alat Memasak Berbasis Listrik Bagi Rumah Tangga.
Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), telah menyiapkan sebanyak 500.000 unit untuk memenuhi target di tahun 2023 ini.
Data calon penerima saat ini masih disiapkan dengan mempertimbangkan usulan dari kepala desa atau pemerintah setempat. Setelah itu, Kementerian ESDM bersama PLN akan melakukan verifikasi. Apabila sudah didapatkan data secara keseluruhan, rice cooker gratis baru didistribusikan kepada masyarakat.
BACA JUGA:Bansos BPNT Cair hingga Rp600.000, Cek Jadwal Penyalurannya Cukup Melalui Hp, Begini Caranya!
Namun tidak semua masyarakat bisa mendapatkan bantuan ini, karena pemerintah telah mengatur kriteria yang wajib dipenuhi untuk mendapatkan program gratis ini.
Apabila telah memenuhi syarat penerima, maka kamu akan mendapatkan paket bantuan berisi satu set rice cooker, kartu garansi, buku pengoperasian rice cooker, dan brosur yang berisi rekomendasi pola pemakaian.
Pemberian hanya akan dilakukan satu kali dan penerima wajib merawat serta tidak boleh memperjualbelikannya.
BACA JUGA:Akses cekbansos.kemensos.go.id, Cek Nama Kamu, Bansos PKH 3 Bulan Cair Akhir Oktober 2023
Bukan hanya untuk menanak nasi, rice cooker yang akan dibagikan juga bisa menghangatkan makanan serta mengukus makanan.
Selain itu, pemerintah juga telah menetapkan kriteria rice cooker yang akan dibagikan dalam program ini.
Berikut kriteria rice cooker gratis dari pemerintah:
- Berkapasitas 1,8 liter sampai dengan 2,2 liter.
- Terdapat stiker bertuliskan 'Hibah Kementerian ESDM dan Tidak untuk Diperjualbelikan' yang tidak mudah hilang.
- Mengutamakan produk dalam negeri.
- Mencantumkan tanda hemat energi.
- Mencantumkan label SNI.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: