Polsek Maje Beserta Brimob, Laksanakan Sterilisasi dan Pengamanan Natal di Gereja Gekisia Kaur
Anggota Polsek Maje dan Detasemen Gegana Brimob Polda Bengkulu melaksanakan kegiatan sterilisasi dan pengamanan di Gereja Gekisia Desa Pardasuka, Kecamatan Maje Kabupaten Kaur, Senin 25 Desember 2023.--(Sumber Foto: Dedi/BETV)
BENGKULU, BETVNEWS - Anggota Polsek Maje dan Detasemen Gegana Brimob Polda Bengkulu melaksanakan kegiatan sterilisasi dan pengamanan di Gereja Gekisia Desa Pardasuka, Kecamatan Maje Kabupaten Kaur, Senin 25 Desember 2023.
BACA JUGA:Datangi Gereja, Kapolres dan FKPD Mukomuko Cek Kesiapan Pengamanan Malam Natal
Kapolres Kaur melalui Kapolsek Maje Iptu Ferdiansyah, SH menyampaikan, kegiatan sterilisasi di gereja Gekisia ini telah dilakukan sejak pukul 18.00 WIB kemarin, Minggu 24 Desember 2023.
"Untuk kegiatan sterilisasi sudah dilakukan sejak pukul 18.00 WIN kemarin," kata Kapolsek Maje.
BACA JUGA:Pantau Malam Natal, Gubernur Datangi Sejumlah Gereja di Kota Bengkulu
Iptu Ferdiansyah menjelaskan, gereja Gekisia ini terletak di Kampung Pancasila dimana terdapat beberapa tempat ibadah yaitu Masjid, Gereja Katolik, Gereja Protestan, dan Pura.
Kendati demikian, masyarakat sekitar hidup berdampingan dengan rukun dan saling menghargai antara satu dengan yang lainnya.
BACA JUGA:BETV Menuju Satu Dekade, Terus Meningkatkan Kualitas dalam Penyajian Informasi
Untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan ibadah dan perayaan Natal 2023, Gereja Gekisia dijaga oleh gabungan personil Polsek Maje Polres Kaur dan Detasemen Gegana Brimob Polda Bengkulu.
BACA JUGA:HSFCI Chapter Bengkulu, Jelajah Misteri Dua Alam dengan Honda CB150X
"Kebetulan di Desa Pardasuka ini terdapat Kampung Pancasila Kampung, kerukunan umat beragama yang terdiri dari beberapa tempat ibadah Gereja, Pura dan Masjid," kata Iptu Ferdiansyah SH.
BACA JUGA:Gelar Yudisium Perdana, Magister Manajemen Unived Bengkulu Semakin Inovatif dan Adaptif
Untuk diketahui, pelaksanaan ibadah dan perayaan Natal di gereja Gekisia ini diperkirakan akan berlangsung pada pukul 10.00 WIB.
"Untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi umat Kristiani melaksanakan ibadah, di lokasi dilaksanakan penjagaan dari Polsek Maje dan Brimob," tegasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: