15 Desa di Kabupaten Seluma Belum Ajukan Pencairan DD, Ini Penyebabnya

15 Desa di Kabupaten Seluma Belum Ajukan Pencairan DD, Ini Penyebabnya

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Nopetri Elmanto, Minggu 21 April 2024.--(Sumber Foto: Julyan/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Seluma mencatat, sekitar 15 Desa di Kecamatan Ilir Talo belum mengajukan pencairan Dana Desa (DD).

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Nopetri Elmanto, membenarkan bahwa 15 desa yang berada dilokasi Kecamtan Ilir Talo belum ada sama sekali mengajukan pencairan DD. 

BACA JUGA:Survei MSCI: Jika Pilgub Digelar Hari Ini, Helmi Hasan Gubernur Bengkulu 2024-2029

Sehingga di penghujung bulan April ini, belum ada pergerakan atau pembangunan apapun yang dilakukan di desa-desa tersebut karena anggaran belum ada.

"Sejauh ini ada 15 desa di Kecamatan Ilir Talo yang belum mengajukan DD, ini termasuk lambat sekali seharusnya dikejar dari akhir tahun lalu," ujarnya, Minggu 21 April 2024.

BACA JUGA:Diguyur Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Kota Bengkulu Terendam Banjir

Diungkapkannya, 15 desa tersebut belum mengajukan pencairan DD karena penyusunan anggaran pendapatan dan belanja desa (APBDes) serta proses administrasi lainnya yang belum rampung.

"Sempat ada beberapa desa yang mengajukan, namun persyaratannya kurang lengkap. Jadi belum bisa kita terima," sambungnya. 

BACA JUGA:Reklamasi Pulau Tikus, Pemprov Bengkulu Usulkan Anggaran Rp280 Miliar ke KKP RI

Maka dari itu, ia juga berharap kepada para Pemdes di Kecamatan Ilir Talo agar meyelesaikan penyusunan anggaran pendapatan dan belanja desa (APBDes) dan proses administrasi lainnya.

"Saya harap penyusunan APBDes sebanyak 15 desa ini cepat selesai, sehingga pekan depan sudah bisa mengajukan pencairan DD, dan pembagunan di desa dapat berjalan," harapnya. 

BACA JUGA:Ini Rencana Desain Lapangan Merdeka Usai View Tower Dirobohkan

Adapun 15 desa yang berada di Kecamatan Ilir Talo yakni, Desa Dusun Baru, Desa Margo Sari, Desa Mekar Sari, Desa Nanti Agung, Desa Padang Batu, Desa Padang Cekur, Desa Paluah Terap, Desa Pasar Talo, Desa Penago Baru, Desa Penago I, Desa Penago II, Desa Rawa Indah, Desa Talang Kabu, Desa Talang Panjang, Desa Tanah Abang.

Diketahui, dari 182 Desa saat ini baru 86 desa di Kabupaten Seluma yang telah mencairkan dana desa (DD). Jumlah ini masih cukup minim, bahkan belum mencapai setengah dari total desa yang tersebar di 14 kecamatan di Kabupaten Seluma. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: