KPU

Sayuran Hijau Penurun Kolesterol, Ini 7 Manfaat Lain Brokoli untuk Kesehatan

Sayuran Hijau Penurun Kolesterol, Ini 7 Manfaat Lain Brokoli untuk Kesehatan

Ilustrasi. Manfaat brokoli untuk kesehatan.--Sumber foto: (Doc/BETV)

BETVNEWS - Brokoli termasuk salah satu sayuran hijau yang bermanfaat bagi kesheatan salah satunya mampu menurunkan kolesterol, yuk simak ulasannya di sini.

Tanaman yang berasal dari Italia ini sudah menyebar dan populer di berbagai negara termasuk Indonesia.

Brokoli mulai masuk dan terkenal di Indonesia sejak tahun 1970-an yang kemudian mulai dibudidayakan hingga saat ini. Diketahui brokoli dapat tumbuh subur di dataran tinggi atau sekitar 1000 hingga 2000 meter di atas permukaan laut.

Brokoli umumnya dimanfaatkan sebagai bahan dasar pembuatan hidangan yang lezat dan menggugah selera.

BACA JUGA:7 Bahaya Perut Buncit untuk Kesehatan, Bisa Sebabkan Hepatitis hingga Asma

Namun ternyata tidak hanya lezat, sayur brokoli dapat memberikan manfaat kesehatan untuk tubuh mulai dari mencegah kanker, kolesterol, penyakit jantung, hingga sembelit.

Manfaat ini tidak lepas dari dorongan berbagai vitamin dan nutrisi yang terkandung di dalamnya seperti vitamin C, serat, Folat, zat besi, dan protein.

Melansir dari halodoc.com berikut manfaat brokoli untuk kesehatan:

Kandungan brokoli 

  • Kalori: 35.
  • Protein: 2,3 gram.
  • Karbohidrat: 5,6 gram.
  • Serat: 2,2 gram.
  • Vitamin C: 91 persen dari kebutuhan harian. 
  • Lemak: 0,3 gram.
  • Vitamin K: 77 persen dari kebutuhan harian.
  • Folat: 15 persen dari kebutuhan harian.

BACA JUGA:Tidak Baik Dikonsumsi Berlebih, Inilah Sederet Efek Samping Lidah Buaya Bagi Kesehatan tubuh

1. Mencegah kanker

Manfaat Brokoli untuk kesehatan yang pertama adalah membantu mencegah kanker.

Hal tersebut karena brokoli memiliki senyawa sulforaphane yang bertugas melawan pembentukan sel kanker di dalam tubuh.

Selain itu brokoli juga dapat meredakan stress oksidatif yang berpotensi memicu pertumbuhan sel kanker.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: