KPU

Pemprov Bengkulu Tetapkan Lokasi Tes SKD CPNS Tahun 2024 di Gedung Asrama Haji

Pemprov Bengkulu Tetapkan Lokasi Tes SKD CPNS Tahun 2024 di Gedung Asrama Haji

Kepala BKD Provinsi Bengkulu, Gunawan Suryadi.--(Sumber Foto: Ilham/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Pemerintah Provinsi (Pemprov) BENGKULU telah menetapkan lokasi untuk tahapan Computer Assisted Test Seleksi Kompetensi Dasar (CAT-SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024.

Berdasarkan keputusan Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI, lokasi yang ditetapkan adalah Gedung Asrama Haji Bengkulu, yang terletak di Padang Kemiling, Kelurahan Pekan Sabtu, Kota Bengkulu.

BACA JUGA:Satlantas Polres Bengkulu Tengah Gelar Operasi Zebra Nala 2024, Berikut Pelangaran yang Ditindak

Pelaksanaan tes dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, dari tanggal 24 hingga 26 Oktober 2024. Setiap hari, tes akan dibagi menjadi empat sesi untuk peserta yang mengikuti SKD.

Sebanyak 3.539 pelamar telah lulus tahap administrasi dan akan mengikuti tes tertulis dengan sistem CAT, di mana 2.845 peserta akan melaksanakan tes di Asrama Haji. 

BACA JUGA:Kadis Dikbud Seluma Sebut PPPK Ingin Sertifikasi Wajib Tambah Jam Mengajar

Sebanyak 668 peserta melaksanakan tes dari luar Provinsi Bengkulu, dan tiga orang dari luar negeri, yaitu Thailand, Taiwan, dan London. 

Selain itu, 23 peserta tidak mengikuti CAT-SKD karena menggunakan hasil tes dari tahun lalu.

BACA JUGA:Pemkot Bengkulu Gandeng BRIN Gelar FGD Produk Unggulan Daerah

"Iya, lokasi tes ada di Asrama Haji. Dari luar daerah ada 668 peserta, dan tiga dari luar negeri. Sedangkan 23 orang menggunakan hasil CAT-SKD tahun sebelumnya," kata Sri Hartika, Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian, dan Informasi Kepegawaian (PPIK) BKD Provinsi Bengkulu, pada Selasa, 15 Oktober 2024.

BACA JUGA:Polisi Masih Tunggu Kelengkapan Berkas 7 Tersangka Penyegel Kantor Desa Dusun Baru

Kepala BKD Provinsi Bengkulu, Gunawan Suryadi, sebelumnya menyatakan bahwa setelah menerima penjadwalan dari BKN, jadwal dan lokasi tes akan segera diumumkan melalui website BKD Provinsi Bengkulu dan akun masing-masing peserta. 

Peserta diharapkan aktif memantau informasi di website resmi atau akun SSCASN (Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara).

BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Gelar Sosialisasi Pencegahan Kekerasan Terhadap Perempuan dan TPPO

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: