Bertahun-tahun Tak Diperbaiki, DISUKA Akan Prioritaskan Perbaikan Jembatan Teluk Sepang-Kampung Bahari
Hingga saat ini sudah hampir 5 tahun lebih, permasalahan jembatan rusak yang menghubungkan kelurahan Teluk sepang dan Kampung Bahari tak kunjung selesai.--(Sumber Foto: Ahmad/BETV)
"Ini sudah seringkali kami laporkan baik itu ke DPRD Kota Bengkulu, Pemerintah Kota bahkan sampai kami laporkan ke kantor walikota tapi sampai saat ini realisasi nya tidak ada," kata Jenggo.
Untuk itu, dirinya dan warga setempat merasa khawatir dengan masa depan anak-anak yang tiap harinya terpaksa harus melewati jalanan PT Pelindo yang berdebu.
"Kami orang tua ini sangat merasa khawatir denga masa depan anak kami yabg setiap hari bolak balik ke sekolah harus lewat jalan berdebu, kami khawatir dengan kesehatan mereka," tambah Jenggo.
BACA JUGA:7 Resep Minuman Segar Buah Alpukat, Bisa Jadi Menu Sehari-hari
BACA JUGA:5 Resep Masakan Rumahan Sehari-hari Ini Wajib Dicoba, Bisa Bikin Ayam Balado Enak
Menanggapi hal tersebut Sukatno pun merasa miris dengan kondisi yang ada.
Ia pun berjanji akan menuntaskan sesegera mungkin masalah yang sudah menahun ini, jika nantinya Pasangan Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota Bengkulu nomor urut 1, Dani Hamdani dan Sukatno diberikan amanah untuk memimpin kota Bengkulu periode 2024-2029.
"Insya Allah nanti jika kami pasangan Dani Hamdani dan Sukatno diberikan amanah untuk memimpin kota, kami akan prioritaskan jembatan ini, karena ini jalur yang sangat penting bagi masyarakat untuk berlalu lingas apalagi untuk mengangkut hasil bumi keluar dan juga tentunya untuk akses anak-anak sekolah," sampai Sukatno.
Agar nanti tidak perlu lagi berpapasan dengan truk-truk besar batu bara, karena kan memang ini satu-satunya akses jalan untuk mereka menuju keluar," tutup Sukatno.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: