Meminum infused water di pagi hari bisa membantu memberikan dorongan segar setelah tidur dan membersihkan tubuh.
Ayo mulai coba variasi infused water yang dikombinasikan dengan buah dan sayuran favorit Anda!
Namun perlu diingat, tidak semua buah cocok untuk dijadikan infused water.
Ciri-ciri buah yang cocok untuk pembuatan infused water adalah yang tidak bertekstur lunak, tidak mengandung alkohol, kadar airnya tidak lebih dari 80 persen.
Air lemon adalah salah satu pilihan infused water favorit banyak orang.
BACA JUGA:Selain Baik untuk Mata! Ini 8 Manfaat Alpukat Lainnya, Jaga Kesehatan Dengan Mengonsumsinya
Jika berniat mencobanya, berikut cara membuat infused lemon water yang bisa Anda buat di rumah.
Seperti diketahui, infused water lemon dapat dikombinasikan dengan berbagai buah, sayur, dan rempah.
Berikut cara membuat infused lemon water beserta langkah-langkahnya.
BACA JUGA:Mudah Banget! Ini Resep Salad Ayam Jagung, Cemilan Sehat di Malam Hari yang Bikin Kenyang
Bahan-bahan
- 1 buah lemon
- 1 buah jeruk nipis
- 1 liter air mineral
- Es batu
BACA JUGA:Hati-hati! Angin Malam Bisa Berbahaya untuk Tubuh, Ini Dampak Buruknya bagi Kesehatan
Langkah-langkah
1. Bersihkan lemon dan jeruk nipis dengan sabun food grade untuk menghilangkan sisa kotoran di kulit.
2. Kemudian bilas dengan air bersih yang mengalir.
3. Iris tipis lemon dan jeruk nipis beserta kulitnya. Lalu masukkan ke dalam botol.