153 Anggota Pramuka Penggalang Tingkat Sekolah se-Kabupaten Seluma Ikuti Perjusami

Jumat 22-11-2024,15:49 WIB
Reporter : Julyan Pabella
Editor : Ria Sofyan

BENGKULU, BETVNEWS - Sebanyak 153 Anggota Pramuka Penggalang mengikuti perkemahan Jumat, Sabtu dan Minggu atau Perjusami yang dilaksanakan di Bumi Perkemahan Balai Adat Kota Tais.

Perjusami dilaksanakan dalam  meningkatkan kedisplinan dan kepribadian yang baik bagi Anggota Pramuka di Kabupaten Seluma.

Kegiatan Perjusami serta giat prestasi Pramuka Penggalang ini dibuka langsung oleh Sekda Seluma, Hadianto.

Turut mendampingi Asisten I, Hendarsyah serta Asisten II, Riduan Sabrin.

BACA JUGA:Waspadai Konflik Sosial Pilkada, Pj Walikota Bengkulu Ingatkan Jangan Golput dan Jaga Persatuan

BACA JUGA:Manfaat Lain Salad Buah bagi Kesehatan Ibu Hamil, Ampuh Mencegah Kolesterol Tinggi

Hadianto, mengatakan bahwa Pemkab Seluma menyambut baik diadakannya ekstrakurikuler perkemahan tingkat sekolah.

Karena dengan demikian generasi sekolah bisa ditempa kedisiplinan serta rasa tanggung jawab agar menjadi pribadi yang lebih baik lagi nantinya. 

"Tentunya pemerintah daerah menyambut baik adanya ekstrakurikuler pramuka. Serta seluruh sekolah tingkat SD dan SMP di Kabupaten Seluma juga harus menjadikan pramuka sebagai ekstrakurikuler di sekolah yang wajib diikuti oleh siswanya," kata Hadianto.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Maryono, menyampaikan kegiatan ini  dilaksanakan selama 3 hari mulai tanggal 22-24 Oktober 2024.

BACA JUGA:Jarang Diketahui! Inilah 6 Jenis Pisang Batu dan Karakteristiknya

BACA JUGA:Bupati Lismidianto Resmikan Penataan Lapangan Merdeka 2024 Tahap Kedua

"Kegiatan ini dilaksanakan oleh Kwartir Cabang atau Kwarcab 0705 Seluma berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Seluma. Jumlah peserta yang sudah registrasi sebanyak 9 pangkalan baik putra dan putri. Dengan jumlah keseluruhan  sebanyak 153 putra putri, dan Pembina Pendamping sebanyak  14 orang putra putri," sampai Maryono.

Kategori :