Festival Bhumi Belirang, Upaya Memperkenalkan Pariwisata Belitar Seberang

Festival Bhumi Belirang, Upaya Memperkenalkan Pariwisata Belitar Seberang

Festival Bhumi Belirang yang akan dilaksanakan di Desa Wisata Belitar Seberang di Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu.--(Sumber Foto: Tim/Pokdarwis/Wizon/Betv).

REJANG LEBONG, BETVNEWS - Pemerintah Provinsi Bengkulu akan menggelar Festival Bhumi Belirang, atau Festival Budaya desa Belitar Seberang, yang akan dilaksanakan pada Sabtu 26 November 2022 di desa Belitar Seberang Kecamatan Sindang Kelingi Kabupaten Rejang Lebong. 

Dalam kegiatan Festival Bhumi Belirang tersebut, akan dilaksanakan berbagai kegiatan diantaranya, Lomba Kostum Dayak, Lomba Sepeda Jelajah Desa, Festival Kopi Aren, Camping Ceria, dan Akustik Lembah.

BACA JUGA:Polisi Ringkus Tukang Galon 'Nyambi' Edar Ganja

"Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk dukungan dari Pemerintah Provinsi Bengkulu, untuk terus memperkenalkan potensi wisata yang ada di desa Belitar Seberang," ungkap Hendri Hendika, Ketua Pokdarwis Desa Belitar Seberang, Kamis 10 November 2022.

Sebagai salah satu pemenang desa wisata dalam ajang pemilihan desa wisata se Indonesia, dimana desa Belitar Seberang mendapat Juara Harapan I terbaik, serta desa terfavorit se Indonesia, dan salah satu desa yang memiliki keindahan wisata dan telah dikunjungi langsung Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno. 

BACA JUGA:Hari Pahlawan, Jejak Pertempuran 10 November di Surabaya

Maka dengan kegiatan ini, diharapkan bisa menjadi contoh bagi seluruh desa di Provinsi Bengkulu, dalam menimbulkan potensi wisata yang ada di masing-masing desa.

"Alhamdulillah desa wisata Belitar Seberang sudah mendapat pengakuan, dan sudah dikunjungi oleh wisatawan asing, sehingga ini harus terus kita promosikan sebagai salah satu potensi meningkatkan ekonomi," tambahnya.

BACA JUGA:Lagi, Nama Kapolres Rejang Lebong Dicatut

Sementara itu, Kombes Pol Asrial Kurniansyah Kepala SPN Polda Bengkulu sekaligus merupakan Pembina Desa Belitar Seberang, mengharapkan bahwa Festival Bhumi Belirang ini dapat dijadikan sebagai ajang promosi kekayaan alam, sehingga potensi wisata yang ada di desa Belitar Seberang bisa menjadi pelopor peningkatan ekonomi.

BACA JUGA:Kapolda Resmikan Gedung Utama dan 2 Masjid

"Kegiatan seperti ini memang diharapkan ada setiap tahunnya, sehingga kemudian dengan berbagai macam kegiatan yang akan dilaksanakan, mampu memberikan dampak positif bagi perkembangan wisata yang masuk sebagai salah satu wisata milik desa terbaik di Indonesia," sampainya.

BACA JUGA:Hati-hati, Hina DPR dan Polri Bisa Dipenjara 1.5 Tahun

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: