Aklamasi, Ahmad Irfansyah Jabat Ketua Kadin Bengkulu 2022-2027

Aklamasi, Ahmad Irfansyah Jabat Ketua Kadin Bengkulu 2022-2027

Ahmad Irfansyah pimpin Kadin Provinsi Bengkulu 2022-2027. Dalam Musprov VII Kadin Provinsi, Kamis 12 Januari 2023.--(Sumber Foto: Oki/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS - Ahmad Irfansyah, memimpin Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Provinsi Bengkulu, periode 2022 hingga 2027.

BACA JUGA:Pasca Operasi, Ini Kabar Terbaru Wakil Bupati Kaur

Keputusan ini berdasarkan hasil Musyawarah Provinsi (Musprov) VII yang berlangsung di Kota Bengkulu, Kamis 12 Januari 2023. Dan dihadiri oleh seluruh pengurus Kabupaten Kota.

BACA JUGA:Apresiasi Siaran 24 Jam, KPID Bengkulu Kunjungi Graha Pena Bengkulu Ekspress Televisi

Di tetapkannya Ahmad Irfansyah sebagai Ketua Kadin terpilih dengan cara aklamasi. Hal tersebut lantaran calon Ketua Kadin yaitu Marwan Ramis di nyatakan gugur, karena tidak memenuhi syarat.

BACA JUGA:Buka Webinar Nasional PGRI, Ini Kata Gubernur Rohidin Mersyah

Sehingga hanya satu calon yang di nyatakan memenuhi syarat dan lulus, oleh Steering Committee (SC) Musyawarah Provinsi (Musprov) VII Kadin Provinsi Bengkulu Tahun 2022.

BACA JUGA:Rumah Singgah Kosong, Gepeng di Jalan Berkeliaran, Salah Siapa?

Ahmad Irfansyah meraih dukungan sebanyak 52 suara Kadin Kabupaten, serta 2 suara dari anggota luar biasa yaitu Iwapi (Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia) Provinsi Bengkulu dan Gapeknas (Gabungan Pengusaha Konstruksi Nasional) Indonesia Provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:Nasi Sudah Menjadi Bubur, Pelaku Pembunuhan Ngaku Menyesal

Disisi lain, Asisten ll Setda Provinsi Bengkulu, Fachriza Razie Yahya,  yang hadir pada saat pembukaan Musprov Vll Kadin Provinsi berharap bahwa di bawah kepemimpinan Ahmad Irfansyah, diharapkan kedepannya Kadin Provinsi Bengkulu dapat membawa perubahan yang lebih baik bagi organisasi.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Astaga!! Kasus Asusila Kembali Dialami Anak Bawah Umur, Pelakunya Ayah Tiri

Kemudian dapat bersinergi dan berkolaborasi bersama Pemerintah Provinsi Bengkulu, mendukung program pemerintah dalam membangun Provinsi Bengkulu yang maju , hebat dan sejahtera. 

BACA JUGA:Menhub Budi Karya Akan Sambangi Bengkulu, Realisasikan Janji Untuk Pengembangan Pulau Enggano

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: