Polsek Ratu Agung Ringkus 3 Pelaku Penganiayaan, Hp Korban dan Helm Dirampas

Polsek Ratu Agung Ringkus 3 Pelaku Penganiayaan, Hp Korban dan Helm Dirampas

Polsek ratu agung Polresta Bengkulu, Selasa (15/08) kemarin, berhasil meringkus F-Y warga Kabupaten Rejang Lebong dan M-R serta V-R warga Kota Bengkulu.--(Sumber Foto: Adi/BETV)

BENGKULU, BETVNEWS.COM - Polsek Ratu Agung Polresta BENGKULU, Selasa (15/08) kemarin, berhasil meringkus F-Y warga Kabupaten Rejang Lebong dan M-R serta V-R warga Kota BENGKULU, Provinsi BENGKULU.

BACA JUGA:Satu Pekan di Rejang Lebong, Kirab Pemilu 2024 Lanjutkan Perjalanan ke Kota Bengkulu

Ketiganya diringkus lantaran melakukan tindak pidana pencurian dengan kekerasan.

Korbannya Hengki Rahmat warga Ratu Agung Kota Bengkulu, di kawasan Jalan Parawisata Pantai Panjang pada 18 Juni 2023.

BACA JUGA:2 Motor Adu Kambing di Kota Bengkulu, Siswa SMA Dilarikan ke Rumah Sakit

Dikatakan Kapolsek Ratu Agung, Iptu Edi Hermanto Purba, setelah mendapatkan laporan pihaknya langsung melakukan penyelidikan dan berhasil mengetahui keberadaan ketiga pelaku dikawasan Tanjung Agung.

BACA JUGA:Pengurus HP3KI Kota Bengkulu Dilantik, Ada Bazar UMKM dan Pendidikan Kewirausahaan

Kemudian Tim Buser Polsek Ratu Agung langsung bergerak dan berhasil meringkus pelaku. 

"Setelah melakukan penyelidikan kami berhasil mendapatkan identitas ketiga pelaku dan tim buser langsung bergerak meringkus ketiganya dikawasan Tanjung Agung Kota Bengkulu," kata Kapolsek (Rabu 16 Agustus 2023).

BACA JUGA:Polda Bengkulu Tetapkan Kepala Puskesmas Pasar Ikan Kota Bengkulu, Tersangka Dugaan Korupsi

Diketahui ketiganya melakukan tindak pidana pencurian dengan kekerasan dengan cara menendang sepeda motor korban kemudian mengambil telepon genggam dan helm milik korban

BACA JUGA:Polda Bengkulu Musnahkan 308 Batang Ganja, Hasil Temuan di Rejang Lebong

Bermula saat korban dan pelaku terlibat cekcok saat sedang berada di salah satu kafe yang ada di kawasan Pantai Panjang Kota Bengkulu.

BACA JUGA:Ketua KKT Diperiksa Penyidik Polda Bengkulu, Dugaan Korupsi Festival Tabut 2023

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: