Login Website cekbansos.kemensos.go.id, Bansos PKH Rp750 Ribu Cair Via Pos, Cek Nama Kamu Sekarang

Ilustrasi. Bansos PKH (Program Keluarga Harapan) cair lagi kepada masyarakat penerima bantuan.--(Sumber Foto: Doc/BETV)
Bansos PKH tahap 4 2023 mulai disalurkan lagi oleh Kemensos di bulan November ini.
Bansos PKH tahap 4 2023 kali ini menyasar kepada mayarakat miskin yang tidak memiliki kartu KKS (Kartu Kesejahteraan Sosial).
Bagi masyarakat miskin yang tidak memiliki KKS dapat mengambil bantuan bansos PKH melalui kantor pos.
BACA JUGA:Cair Lagi Hari Ini? Cek Tanggal Penyaluran Bansos BPNT Tahap 6, Penerima Siap Kantongi BLT Rp400.000
Pengambilan melalui kantor pos tentulah dengan membawa berkas dokumen tertentu. Untuk masyarakat penerima PKH melalui kantor pos, akan diberi surat undangan resmi dari pihak pos.
Surat resmi tersebut adalah surat SP2D (Surat Perintah Penyaluran Dana) yang berasal dari pos.
Surat perintah tersebut berisi alamat domisili yang lengkap, seperti Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, Kelurahan, hingga Desa.
Selain itu terdapat nama penerima bansos PKH, nomor barcode, besaran uang yang diterima, alamat kantor pos, masa bayar/tahap penyaluran yang ke berapa, hingga jadwal dan tanggal pencairan bantuannya.
Bawalah surat undangan resmi tersebut beserta KTP (Kartu Tanda Penduduk) saat mendapatkan jadwal dan tanggal pencairaannya.
Bansos PKH cair dengan nominal berkisar antara Rp225.000 hingga Rp750.000 bergantung dengan masing-msing kategori penerima bantuan PKH 2023.
Seperti yang diketahui, bansos PKH diberikan khusus kepada masyarakat miskin yang dibagi menjadi 7 kriteria.
Ke tujuh kriteria ini ialah masyarakat yang dikelompokkan menjadi 3 kategori.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: